Jumat, 08 Agustus 2014

Home » » Jilboobs Seksi Jangan Disalahkan, tapi Diarahkan

Jilboobs Seksi Jangan Disalahkan, tapi Diarahkan

Jilboobs adalah sebutan untuk menyindir wanita yang mengenakan jilbab tapi tetap berpakaian ketat hingga bentuk tubuh tercetak jelas


  
Mafaza-Online.Com | FEATURE - Muncul istilah Jilboobs di sosial media. Jilboobs adalah sebutan untuk menyindir wanita yang mengenakan jilbab tapi tetap berpakaian ketat hingga bentuk tubuh tercetak jelas.

Jilboobs seksi jangan disalahkan, cukup diarahkan saja'Jilboobs seksi jangan disalahkan, cukup diarahkan saja'

Sosiolog Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Musni Umar memandang tidak seharusnya semua orang menyalahkan para remaja yang berbusana seperti ini. Sebagai remaja, mereka seyogyanya diberikan dukungan karena telah memutuskan memakai jilbab.


"Ini suatu proses yang bagus untuk anak-anak muda untuk pakai jilbab, toh berikutnya bisa diberikan kesadaran agar jangan erotis, ada proses lanjutannya," tandasnya.

Dukungan tentunya sangat dibutuhkan mereka agar bersemangat dan melanjutkan niatnya untuk terus berjilbab. Jika sejak awal sudah mendapat cercaan atau kritik, bukan tidak mungkin kaum remaja putri tersebut menarik kembali niatnya.

"Jangan baru apa-apa sudah cela mereka, sudah tidak memberi apresiasi pada anak-anak remaja, malah mempermalukan mereka di depan umum, kritik mereka. Ini proses perubahan sisi lama ke kehidupan baru, diberi pengertian agar tidak merangsang lawan jenis," pinta Musni.

MERDEKA.COM



Silakan klik: 
 

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Mafaza Online: Jilboobs Seksi Jangan Disalahkan, tapi Diarahkan . All Rights Reserved