Sabtu, 25 Maret 2023

Home » » Tokoh Muda Muhammadiyah Fahmi Salim Luncurkan Dua Buku Penyucian Jiwa untuk Bangsa

Tokoh Muda Muhammadiyah Fahmi Salim Luncurkan Dua Buku Penyucian Jiwa untuk Bangsa

 

Tokoh Muda Muhammadiyah Fahmi Salim Luncurkan Dua Buku Penyucian Jiwa untuk Bangsa

Menurut UAS, ada orang yang sibuk ceramah tapi tidak pernah menulis. Sebaliknya ada orang yang sibuk menulis tapi tidak banyak berceramah.  “Ustadz Fahmi mampu memadukan keduanya.” 


Mafaza-Online | Menyambut bulan Ramadhan, tokoh muda Muhammadiyah yang juga Founder Yayasan Al-Fahmu Internasional Indonesia Fahmi Salim meluncurkan dua buku tentang penyucian jiwa.


Dua buku penyucian jiwa diluncurkan pada Ahad, 19 Maret 2023 di Lumire Hotel & Convention Center, Jakarta. “Semoga buku ini menjadi batu loncatan untuk terjadinya perubahan bangsa ini,” ungkap Ustadz Bachtiar Nasir (UBN) saat peluncuran.


Baca juga:

Indonesia Pernah Punya Menteri Keuangan Miskin


Apresiasi juga ditunjukan oleh da’i kondang Ustadz Abdul Somad (UAS). Menurut UAS tidak semua orang mampu menuangkan pemikirannya dalam sebuah karya buku.


Menurut UAS, ada orang yang sibuk ceramah tapi tidak pernah menulis. Sebaliknya ada orang yang sibuk menulis tapi tidak banyak berceramah.  


“Ustadz Fahmi mampu memadukan keduanya, ” ujar dai yang juga satu almamater dengan Fahmi Salim dari Universitas Al Azhar Kairo.


Fahmi Salam mengatakan, buku ini berisi asupan akal dan jiwa. Menurutnya banyak orang lebih memperhatikan asupan tubuh dalam bentuk makanan yang bergizi dan vitamin.


Padahal bagi orang beriman, ada kewajiban untuk memenuhi asupan akal dengan ilmu pengetahuan dan asupan jiwa dengan nasehat-nasehat penuh hikmah.


“Banyak diantara kita yang abai dengan tidak memberikan nutrisi bagi jiwa. Padahal, kualitas jiwa itulah yang menentukan mutu hidup kita, baik di dunia maupun—terlebih lagi—masa depan hidup kita di akhirat. Ketiga aspek kebutuhan manusia, tubuh, akal dan jiwa tidak boleh diabaikan. Iman untuk akal; Islam untuk tubuh; ihsan untuk mengisi jiwa yang kosong, mengisi nutrisi ruh kita. Di sinilah pentingnya tazkiyatu an-nufūs (penyucian jiwa),” ujar Fahmi Salim.


Sebagaimana diketahui, buku ini merupakan kumpulan khutbah Jum’at dari Fahmi Salim. 


Ia berharap buku ini bisa menjadi referensi bagi para khatib.


“Agar isi khutbahnya tidak membosankan dan temanya tidak berulang. Kadang isi khutbah Jumat yang disampaikan sudah baik dan aktual, tetapi disajikan kurang menarik. Kadang cara penyajian khatib sudah komunikatif, tetapi materi khutbahnya itu-itu saja. Bahkan, ada yang provokatif dan tendensius menyerang kalangan tertentu,” ujarnya.


MafazaTV👇


Sebelumnya:


#fahmisalim #bukufahmisalim

Share this article :

Posting Komentar