Jumat, 21 Desember 2018

Home » » Kampanye Kreatif, PKS Kobar Flash Mob di Atas Sungai Arut

Kampanye Kreatif, PKS Kobar Flash Mob di Atas Sungai Arut

Seorang tokoh masyarakat langsung keluar meminjamkan speedboatnya 

   
Kegiatan Susur Sungai PKS Kota Waringin Barat di Sungai Arut, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Sabtu (15/12) | (dok Humas PKS Kobar)
Mafaza
-Online |
Mendekati masa Pemilu 2019, Kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) gencar melaksanakan aksi kreatif memperkenalkan partainya guna mendulang suara. 

Berbagai kegiatan flash mob dilaksanakan kader secara serentak di hampir semua wilayah di Indonesia.

Tak terkecuali, PKS Kota Waringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah yang menggelar aksi unik pada Sabtu, 15 Desember 2018 lalu. Di atas perahu klotok yang bergerak,  iring-iringan bernuansa putih, kuning dan hitam ini mengibarkan bendera PKS melintasi sungai Arut, Pangkalan Bun. 

Mereka menyapa masyarakat sepanjang sungai yang disambut apreasiasi masyarakat dengan berjejer dan merekam peristiwa ini dengan gawainya masing-masing.

"PKS memang kerida matinya, kreatif banar. PKS tidak ada matinya, kreatif betul," seru masyarakat.

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kobar, M Ichsan mengungkapkan kegiatan susur sungai ini upaya memperkenalkan PKS kepada masyarakat Kobar, khususnya di pinggiran sungai. Setidaknya, 15 unit perahu klotok dan satu unit speedboat diturunkan yang ditumpangi oleh 40 kader, caleg dan simpatisan PKS.

"Pertama kita mengadakan di Sungai Arut, karena memang saat itu masyarakat Pangkalan Bun senang berada di pingiran sungai. Kegiatan ini sekaligus memberitahukan masyarakat Pangkalan Bun, khususnya yang di pinggiran sungai tahu keberadaan PKS. Maka dilaksanakanlah susur Sungai Arut pada hari Sabtu, 15 Desember kemarin, sekitar pukul 15.30 wib," ungkap Ichsan.

MOIIA Silky Pudding


Barangkali ada yang pernah liat...

Terus lupa siapa yg jual 😁 

💥Yes..I'm here 😃 

⇩⇩⇩

Silakan Klik:




Iringan perahu klotok ini dibuka Ichsan dari Pelabuhan berupa rumah apung khas Banjar yang dinamakan Lanting di Pasar Tembaga Mas, Pangkalan Bun. Kemudian perahu melintasi Pelabuhan PT Korindo Indonesia di Kelurahan Mendawai serta berakhir di tempat semula.

Selain menggelar susur sungai, lanjut Ichsan, PKS Kobar juga menggelar flash mob darat yang diikuti lebih banyak lagi kader di sekitar Pelabuhan.

Ia mengatakan, PKS Kobar siap memenangkan PKS di Pemilu 2019 mendatang.

"PKS Kobar siap memobilisasi para kader untuk pemenangan PKS di 2019," katanya.

Ada kejadian menarik yang saat kegiatan ini dilaksanakan. Seperti dikisahkan Ketua Bidang Humas PKS Kobar, Wahyu Setio. Seorang tokoh masyarakat di Kelurahan Baru, H. Syahrizal segera meminjamkan speedboat miliknya untuk dinaiki Ketua DPD PKS Kobar.

"Padahal beliau ngga kita hubungin. Ketika lihat kami kumpul, ada beliau, lalu segera mengeluarkan speedboatnya," ujar Wahyu.

Apresiasi mengalir dari berbagai pihak, termasuk para caleg eksternal PKS. Mereka semuanya sependapat, PKS Kobar memang kreatif!


Lainnya: 






Share this article :

Posting Komentar