Kamis, 28 September 2017

Home » » Harapan Jawa Pos kepada PKS Sambut Pemenangan 2019

Harapan Jawa Pos kepada PKS Sambut Pemenangan 2019

Harapan mendalam tersebut terutama agar PKS tetap menjadi partai dakwah yang memiliki visi keumatan dengan tetap menjadi partai yang bercorak anak muda

  
Silaturahim ke Redaksi Jawa Pos: PKS harus lebih banyak mendekati anak muda
Mafaza
Online |
Harian Jawa Pos memberikan harapan mendalam saat menerima kunjungan media dari Partai Keadilan Sejahtera di Gedung Graha Pena, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (26/9).

Harapan mendalam tersebut terutama agar PKS tetap menjadi partai dakwah yang memiliki visi keumatan dengan tetap menjadi partai yang bercorak anak muda.

“PKS harus lebih banyak mendekati anak muda, karena anak muda sekarang kan masih menjadi trademark-nya PKS. Saya sih inginnya PKS tetap menjadi partai yang Islami dan juga bernuansa anak muda,” jelas Redaktur Bidang Olahraga Jawa Pos, Ali Maharus.

Senada, Redaktur Pemberitaan Politik dan Pemerintahan Jawa Pos, Chaerul Faisal berharap PKS tetap menjadi partai yang solid di tengah dinamika internal yang ada.

“Karena saya pribadi berlatar belakang pesantren  yang sering berinteraksi dengan majalah-majalah yang berkaitan dengan PKS. Saya pribadi merindukan kapan menulis kembali tulis berjudul ‘PKS Taklukan Jakarta’, ditunggu!” jelas Chaerul.

Ketua Kompartemen Megapolitan Jawa Pos, Susilo pun berharap agar kemenangan PKS pada Pilgub DKI kemarin dapat lebih membawa Jakarta ke arah yang lebih baik.

“Adanya usaha dan dukungan darI PKS untuk bersama membangun Jakarta untuk lebih modern terutama di sisi infrastruktur, tentunya di era pemerintahan Anies Sandi,” jelas Susilo

Melihat antusiasme itu, Sekretaris Bidang Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPP PKS Emi Febriyanty berterima kasih atas sambutan positif ini. Menurutnya, ada banyak hal yang bisa ditindaklanjuti setelah pertemuan ini, misalnya, pelatihan jurnalistik untuk kader-kader muda di PKS.

“Di PKS sekarang, ada gerakan PKS muda, yaitu melalui Gema Keadilan dan Garuda Keadilan. Ini sebagai upaya menggunakan sosial media untuk meraih suara pemilih pemula,” jelas Ketua Bidang Humas DPW PKS Jakarta, Zakaria.

Hadir dalam pertemuan ini beberapa pengurus BPKK DPP PKS Jakarta, BPKK DPW PKS Jakarta, dan Bidang Humas DPW PKS Jakarta.


Berita lainnya:


Silakan klik:
Dapatkan produk tren terbaru dengan harga dan kualitas terbaik
Share this article :

Posting Komentar