Kamis, 06 Januari 2022

Home » » Sholawat yang Menyelamatkan dari Siksa Kubur

Sholawat yang Menyelamatkan dari Siksa Kubur


Prosesi Talqin Teuku Rizasyah

 🌠 BAROKAH SHOLAWAT  NABI 🌠

Sholawat yang menyelamatkan dari siksa kubur


Mafaza-Online | Ada seorang wanita yang senantiasa membaca sholawat sepanjang hidupnya. Suatu hari wanita ini wafat dan dikebumikan. 


Kemudian putera dari wanita itu bermimpi melihat ibunya tinggal disebuah singgasana. Dia kemudian bertanya kepada ibunya, 


"wahai ibu bagaimana keadaan mu setelah dikebumikan?" 


Ibunya menjawab "setelah aku dikuburkan, aku menunggu malaikat Mungkar dan Nakir yang biasanya datang bertanya. 

Aku menunggu 1 sampai 5 jam tapi tidak juga datang. 


Sampai akhirnya kakiku bisa digerakkan dan berdiri, tiba-tiba runtuhlah dinding-dinding kuburku. Kemudian aku melihat cahaya, bidadari-bidadari dan kebun-kebun yang buahnya melimpah. 


Aku bertanya kepada bidadari itu, dimanakah malaikat Mungkar dan Nakir, kenapa mereka tidak datang menanyaiku? 


Bidadari menjawab "Mereka tidak akan pernah datang kepadamu" Mengapa jawab si wanita? "Karena engkau sudah ada di surga".


Engkau bisa langsung berada disini karena engkau banyak mengirimkan sholawat kepada Baginda Nabi Muhammad SAW, sehingga Malaikat Mungkar Nakir tidak datang menanyaimu, jawab Bidadari itu.


📝 Petikan Kisah Habib Musa Kazdim bin Ja'far Assegaf



Silakan Klik 

Mafaza-Store

Lengkapi Kebutuhan Anda

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Mafaza Online: Sholawat yang Menyelamatkan dari Siksa Kubur . All Rights Reserved