Rabu, 25 Maret 2020

Home » » Diam di Rumah pun Syahid, insya Allah

Diam di Rumah pun Syahid, insya Allah

Diam di Rumah pun Syahid, insya Allah,.Artikel dan Meme ini  Copas dari: Status Ustadz Abduh Zulfidar Akaha

   
Diam di Rumah pun Syahid, insya Allah 
Hikmah Pagi: Pahala syahid untuk yang diam di rumah saja saat ada wabah penyakit 
.
Ada yg WA dan bertanya tentang meme di seperti gambar di atas 👆

Inti jawaban:
- Ada haditsnya.
- Haditsnya shahih, riwayat Imam Ahmad & al-Bukhari dari Aisyah.
- secara makna benar.
- tapi teks/matan haditsnya tdk persis bgitu.
- hadits di meme adlh lanjutan hadits ini: https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=3899517980058644&id=100000014410812
------
.
Rasulullah ﷺ bersabda,

فليس من رجل يقع الطاعون فيمكث في بيته صابرا محتسبا يعلم أنه لا يصيبه إلا ما كتب الله له إلا كان له مثل أجر الشهيد .

"Maka, tidaklah ada seorang lelaki yang (didaerahnya) terjadi wabah penyakit, lalu dia diam dirumahnya, sabar & hanya mengharap ridha Allah SWT, dia tau bahwa tidak ada yang menimpanya selain apa yang dituliskan Allah baginya; melainkan dia mendapatkan seperti pahala syahid."
.
- ini adalah riwayat Ahmad.

- Dalam riwayat al-Bukhari disebutkan “dinegerinya” ( في بلده ), bukan “di rumahnya.”

- Meski yang disebut adalah laki-laki, tapi ini berlaku untuk laki-laki dan perempuan. Disebut laki-laki saja, karna yang biasa keluar rumah secara umum adalah laki-laki.

- Berdiam diri ini bisa di rumah, sebagaimana riwayat ahmad. Dan bisa juga di kota atau semacamnya, sebagaimana riwayat al Bukhari.

- Berdiam di rumah, berarti shalat 5 waktu di rumah, termasuk Zuhur pengganti jumatan.

- Berdiam di kota, berarti tdk pergi keluar kota.

- Pahala syahid ini untuk yang meninggal karena/terkena wabah penyakit.

- Adapun yang tidak meninggal, tapi dia; tetap diam di rumah, sabar, berharap ridha Allah, tahu bahwa apa yang menimpanya semua atas kehendak Allah; maka dia mendapatkan pahala spt orang yg mati syahid.

- al Hafizh ibnu hajar berkata, 

أن من اتصف بالصفات المذكورة يحصل له أجر الشهيد وإن لم يمت بالطاعون

"Bahwasanya, orang yang memenuhi kriteria seperti yang disebutkan, dia mendapatkan pahala syahid, meski dia tidak mati karena wabah yang berjangkit." (Fathul bBari, 10/194)

Wallahu a’lam..


Jazakumullohu Khoiron Ustadz Abduh Zulfidar Akaha   atas ilmunya



Silakan Klik
lmstuvwzh Mafaza-Store hzwvutsml
Lengkapi Kebutuhan Anda

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Mafaza Online: Diam di Rumah pun Syahid, insya Allah . All Rights Reserved