Selasa, 13 Juni 2017

Home » » Tiga Pesan untuk Para Pegiat Humas PKS

Tiga Pesan untuk Para Pegiat Humas PKS

Tiga pesan itu adalah Konsolidasi Motivasi, Konsolidasi Orientasi, dan Konsolidasi Integrasi 

  
Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta Syakir Purnomo (baju putih) | PKSFOto
Mafaza
Online |
Bidang Humas DPW PKS DKI Jakarta melakukan silaturahim sekaligus buka puasa bersama (ifthar) di Kantor DPW PKS DKI Jakarta, Cempaka Baru, Jakarta Pusat, Kamis (8/6).


Dalam kesempatan ini hadir Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta Syakir Purnomo, Kabid Humas DPW PKS DKI Jakarta Zakaria Maulana Alif, beserta seluruh pegiat Humas PKS DKI Jakarta. Mulai dari komunitas Relawan Literasi, PKS Foto, PKS Art, PKS TV, dan Relawan Digital.


Dalam kesempatan ini, Syakir menitipkan tiga pesan kepada sekitar 70-an orang yang hadir saat itu. Tiga pesan itu adalah Konsolidasi Motivasi, Konsolidasi Orientasi, dan Konsolidasi Integrasi


“Motivasi yang ditekankan kesadaran untuk menjadikan dakwah sebagai landasan perjuangan. Jadi saya berharap kita semuanya di manapun berada, mempunyai misi, yaitu berdakwah. Nahnu du’at qobla kulli sya’in. Kita ini da’i sebelum segala sesuatu,” jelas Syakir.


Misi itu adalah, tambah Sakhir, perubahan menuju perbaikan. Jika kesadaran ini muncul maka akan tumbuh sifat untuk rela berkorban. Baik berkorban waktu, tenaga, biaya, bahkan nyawa juga kita pertaruhkan.


“Pengorbanan apapun yang kita lakukan harus bisa all out, powerfull, tidak setengah-tengah. Kalau kita berikan yang terbaik, kita insya Allah juga akan mendapat yang terbaik. Sehingga, di humas mesti totalitas, jangan setengah-tengah,” jelas Sakhir.


Kedua, Konsolidasi Orientasi. Yaitu, menjadikan Allah SWT, tambah Syakir, sebagai puncak dari tujuan kita. Karena ada orang yang berjuang, berilmu, dan berinfak tapi Allah menolak karena niatnya untuk dikenal sebagai orang yang dermawan dan berilmu.


“Karena itu kita harus senantiasa menjaga niat kita. Kalau tujuannya karena Alloh SWT, insya Allah tidak akan ada gesekan. Tidak akan ada friksi. Kita dikasih amanah ditunaikan. Begitu ditarik, kita tidak akan ada masalah,” jelas Syakir.


Ketiga, Konsolidasi Integrasi. Pilkada DKI, jelas Syakir, alhamdulillah, mengkonsolidasikan banyak kekuatan. Tidak hanya dari internal PKS saja, tapi juga dari luar (eksternal). Misalnya, ada Tim Pemenangan Utama (TPU) yang terdiri dari beragam elemen pemenangan yang hingga kini tetap solid bersama dengan PKS.


“Kalau semua ini berjalan dengan baik, insya Allah sekuat ada guncangan apapun kita semua tetap solid dan bisa melewati masalah apapun,” tutup Syakir.


Acara ini ditutup dengan potong kue bertajuk “terima kasih” sebagai rasa syukur pemenangan Pilkada DKI dari Kabid Humas DPW PKS DKI Jakarta Zakaria Maulana Alif kepada seluruh punggawa Humas PKS.




Sebelumnya: 


Silakan klik:
                                                         Lengkapi Kebutuhan Anda
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Mafaza Online: Tiga Pesan untuk Para Pegiat Humas PKS . All Rights Reserved