Minggu, 08 Januari 2017

Home » » Menjadi Orang Gagah

Menjadi Orang Gagah

Kapankah seseorang terlihat ganteng?
@ Status Pribadi



   
Mafaza-Online | Dalam sebuah sesi pelatihan, pernah seorang trainer bertanya "Kapankah seseorang terlihat gantheng?". Macam - macam jawaban peserta. Ada yang bilang saat masih muda, saat jadi penganten, saat sudah sukses dll. 

Ternyata, semua jawaban itu disalahkan oleh sang trainer. Dia punya jawaban yang agak unik. Menurutnya, seseorang terlihat tampan saat dia punya uang.

Waktu itu, kami termasuk yang ketawa saja denger jawabannya trainer itu. Karna gantheng, gagah, cakep dll itu relatif. Ada orang - orang yang memang sudah dari sananya diciptakan dengan wajah cakep. Misalnya, nabi Yusuf. Yang hanya dengan melihatnya saja, rakyat Mesir yang kelaparan bisa langsung kenyang. 

Sedangkan model Salman Khan, Shah Rukh Khan atau Ridho Rhoma, mau gantheng seperti apa tidak akan bisa membuat perut kenyang dan membius rasa sakit. Apalagi yang dari sananya memang diciptakan kurang cakep. Asal orang tidak lari menjauh saja sudah bagus. He..9x.

Cuma dipikir - pikir, jawaban dari trainer tadi ada benarnya sih. Orang kalau pegang uang, suasana hatinya cenderung sumringah. Dia mudah tersenyum dan senang bercanda. Dengan sendirinya, wajahnya akan memancarkan aura positif dan terlihat bercahaya. Mungkin itulah yang membuat orang yang pegang uang jadi terlihat gantheng, cakep dan gagah. 

Sebaliknya, orang gantheng sekalipun, kalau lagi tidak pegang uang wajahnya akan selalu cemberut, kusut dan mudah marah. Dengan sendirinya, hilang pula aura dan pesonanya. Jadi bukan masalah bentuk wajah, tapi lebih pada raut muka.

Permasalahan selanjutnya adalah, bagaimana agar wajah kita selalu bercahaya meski tidak sedang pegang uang? Jangan bertanya kepada Koes Plus, karena status kita bukan lagi Bujangan. 

Hm,.. ada yang tahu jawabannya?

EKO JUN

Silakan klik:
                                                         Lengkapi Kebutuhan Anda

Sebelumnya: 

Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Mafaza Online: Menjadi Orang Gagah . All Rights Reserved