Acara yang diselenggarakan di International Islamic Centre (IIC) Selangor ini disambut antusias oleh para orangtua dan masyarakat Indonesia dan Malaysia
Wisuda Mukhayam Al-Qur’an Anak I (Rumah Qur’an al-Itqan) |
Acara yang diselenggarakan di International Islamic Centre (IIC) Selangor ini disambut antusias oleh para orangtua dan masyarakat Indonesia dan Malaysia. Tidak kurang dari 33 orang anak dipilih dan disertakan dalam acara ini. Direktur Rumah Quran Al-Itqan, Al-Ustaz Ardiansyah Ashri Husein, Lc, MA, Al-Hafiz menyebutkan bahwa di antara tujuan utama penyelenggaraan acara MQA adalah menanamkan kecintaan anak-anak kepada Al-Quran sejak dini dengan memberikan pendidikan asas Al-Quran berupa tahsin dan tahfiz.
Rumah Quran Al-Itqan menurunkan setidaknya 7 orang muwajjih Al-Quran yang sebagian besarnya terdiri dari para huffaz yang berpengalaman dalam mengajarkan al-Quran. Metode yang digunakan MQA ini adalah Talaqqi Musyafahah di mana para muwajjih akan mengajarkan para peserta MQA secara langsung dengan melafalkan ayat-ayat atau surah di hadapan peserta sebelum mereka dibimbing dan diajarkan mengikutinya.
Mukhayam Al-Qur’an Anak I (Rumah Qur’an al-Itqan) |
Acara yang berlangsung kurang lebih 30 hari ini ditutup dengan wisuda tahfidz dan penyerahan hadiah serta penghargaan kepada para peserta terbaik dan yang paling besar usahanya dalam membaca dan menghapal Al-Quran. Semoga acara ini semakin mendorong kita dan anak-anak kita lebih dekat dengan Al-Quran dan lebih memeriahkan lagi dakwah dan syiar Al-Quran. (rem/dakwatuna)
Rumah Qur’an Al-Itqan Malaysia | dakwatuna.com
Silakan klik:
Lengkapi Kebutuhan Anda
Posting Komentar