Kamis, 27 Desember 2018

Home » » Utusan Palestina Silaturahim ke Tarekat Idrisiyyah

Utusan Palestina Silaturahim ke Tarekat Idrisiyyah

Taisir diterima langsung Syekh Fathurahman, Mursyid Tarekat Idrisiyyah. Dia dipersilakan untuk bertaaruf dan memberikan sambutannya 


Pondok Tarekat Idrisiyyah menerima Tamu dari Palestina, Taisir Hamdan bin Sulaiman Jumat (07/12) | MarcomIdrisiyyah
Mafaza-Online
Pondok Tarekat Idrisiyyah menerima Tamu dari Palestina, DR Taisir Hamdan bin Sulaiman Jumat (07/12). Dia datang bakda shalat Jumat bersama Sponsornya Aman Palestine Indonesia. Taisir diterima langsung Syekh Fathurahman, Mursyid Tarekat Idrisiyyah. Dia dipersilakan untuk bertaaruf dan memberikan sambutannya dihadapan Jamaah Jumat Masjid Al Fattah Tasikmalaya.

Taisir Hamdan bin Sulaiman Tengah memberikan sambutan | Foto: MarcomIdrisiyyah
Taisir Hamdan bin Sulaiman dengan bahasa Arab logat Palestine-nya menceritakan secara ringkas situasi yang tengah dialami di Palestine. Dia sempat di penjara Israel selama 20 tahun. dan kini dalam masa pembuangan di Turki. "Saya sempat berdiskusi selama empat jam dengan Presiden Erdogan," ungkapnya.

Presiden Turki, Erdogan, masih kata Taisir, sempat menitikkan airmata mendengar penderitaan rakyat Palestina. Taisir kini boleh menetap di Turki dan mendapatkan kewarganegaraan Turki atas persetujuan langsung dari Erdogan.



MOIIA Silky Pudding


Barangkali ada yang pernah liat...

Terus lupa siapa yg jual 😁 

💥Yes..I'm here 😃 
⇩⇩⇩
Silakan Klik:




Diakhir kata Taisir menyampaikan permohonan doa untuk mujahid-mujahid yang sedang berjuang di Palestine. "Agar di setiap sujud ikhwan idrisiyyah selalu mendoakan kemerdekaan palestine," ujarnya.

Silaturahim ini ditutup dengan pertukaran cendramata antara Tarekat Idrisiyyah dan Aman Palestine Indonesia.


SIGAP MAFAZA 
SOLIDARITAS Umat ISLAM Galang Aksi Pembaca Mafaza
Norek: 7112182707  Bank Syariah Mandiri 
Whatsapp: 081229088016





Share this article :

Posting Komentar